Peralatan Aquascape | Bagian 1

Dalam pembuatan aquascape, memerlukan banyak alat dan bahan yang baik dan tepat. Bukan hanya keindahannya saja yang patut anda perhatikan. Tapi juga alat dan bahan yang baik dan tidak merugikan semua makhluk hidup yang hidup di dalamnya. Jangan sampai alat dan bahan yang anda gunakan untuk aquascape anda itu membuat tanaman atau ikan yang hidup di dalamnya mati. 

Maka dari itu, pilihlah bahan dan peralatan yang baik dan juga tepat untuk aquascape anda. Peralatan apa saja yang biasa digunakan dan dibutuhkan oleh aquascape? Berikut akan dibahas alat yang sangat penting dalam pembuatan sebuah aquascape.


Filter sangat penting untuk aquascape. Fungsinya bermacam-macam. Dari mulai membersihkan kotoran yang ada di dalamnya, sampai menjadi rumah bagi setiap bakteri yang juga hidup di dalamnya. Bakteri tersebut berfungsi untuk menjaga nutrisi dan keseimbangan aquascape di air agar selalu stabil. Ternyata bakteri tidak membunuh atau mematikan mahkluk hidup lainnya yang juga hidup di aquascape. 

Tapi malah menjaga nutrisi dan hal itu amat bermanfaat untuk kestabilan aquascape. Lalu apa saja fungsi keberadaan filter dalam kelangsungan aquascape tersebut. Berikut akan dibahas lebih lanjut. Pertama-tama, filter yang berada pada aquascape itu akan berfungsi sebagai mekanik. Fungsi mekanik merupakan penyaringan kotoran atau debu yang masuk ke dalam air di aquascape tersebut.

Dengan cara setiap kotoran dan debu yang mengalir ke dalam air di dalam aquarium akan melewati spons atau bisa juga kapas. Dengan spons dan kapas itulah penyaringan dilakukan. Sehingga kotoran dan debu tersebut tidak akan membuat daun yang ada pada tanaman di dalamnya tidak bisa menyerap cahaya. Karena jika hal itu terjadi, maka tanaman tersebut akan kekurangan nutrisi akibat dari proses fotosintesisnya terhambat.


Fungsi filter berikutnya adalah sebagai fungsi biologi. Fungsi biologi merupakan sebuah fungsi yang amatlah penting pada aquascape. Yang fungsinya untuk menjaga kestabilan air di dalam aquarium tersebut. Spons dan kapas yang fungsinya untuk menyaring kotoran dan debu itu juga menjadi tempat hidup bakteri yang ada di dalamnya. 

Tugas bakteri tersebut adalah menguraikan amonia agar amonia tersebut bisa berubah bentuk menjadi bentuk yang lebih aman. Dan bakteri dapat menguraikan nutrisi yang sangat diperlukan oleh tanaman yang hidup di dalamnya.

0 Response to "Peralatan Aquascape | Bagian 1"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel